zmedia

Mengapa sistem pendidikan Finlandia dianggap yang terbaik di dunia?

sistem pendidikan Finlandia
Finlandia merupakan salah satu negara di Eropa Utara dan berbatasan langsung dengan Swedia dan Norwegia. Negara ini selain terkenal karena keindahan alamnya juga sangat terkenal di kalangan pendidik dan para pencari beasiswa. karna Finlandia adalah negeri dengan sistem pendidikan yang terbaik di dunia.
  1. Di Finlandia, rasio murid dan guru adalah 1:12 . Artinya dalam satu kelas disebuah sekolah Finlandia rata-rata terdiri dari dua belas murid. Di indonesia? Satu kelas bisa berisi tiga puluh orang, bahkan empat puluh lebih. Interaksi guru dan murid di Finlandia bisa lebih mendalam dan intensif.
  2. Di Finlandia nyaris tidak ada ujian. Sistem penilaian di Finlandia berdasarkan proses, bukan berdasarkan kemampuan siswa mengerjakan soal. Siswa di Finlandia baru mengikuti ujian hanya di tingkat akhir SMA.
  3. Di Finlandia, siswa tidak dibebankan dengan pekerjaan rumah (PR). Mereka belajar hanya di sekolah saja, begitu sampai di rumah, siswa memiliki banyak waktu untuk bermain dan bersosialisasi dengan teman-temannya.
  4. Di Finlandia, profesi guru itu sama bergengsinya dengan dokter dan pengacara. Guru merupakan sebuah profesi yang dibanggakan. Di Indonesia? Profesi guru acap kali dipandang sebelah mata.
  5. Di Finlandia, minimal guru harus berpendidikan S-2 dan seleksi untuk menjadi guru pun sangat ketat, hanya 10% dari peserta hasil seleksi yang diterima menjadi guru.
  6. Di Finlandia tidak ada sekolah RSBI, kelas Internasional, atau pemisahan kelas semacamnya. Semua sekolah di Finlandia bermutu sama.

Rianti Dewi


Rianti Dewi

wanderer.

Posting Komentar untuk "Mengapa sistem pendidikan Finlandia dianggap yang terbaik di dunia?"