zmedia

Apa trik psikologis ketika Anda sedang chatting?

  • Penggunaan emotikon, tidak sepenuhnya mewakili perasaan seseorang bisa saja hanya formalitas. Misal kamu ngelucu tapi garing, dia cuman bales stiker L.O.L itu mungkin emang cuman sekedar menghargai lawakanmu yang GARING itu.
psikologis ketika Anda sedang chatting


  • Seberapa cepat respon kamu membalas chat atau seberapa panjang kata kata yang ditulis untuk membalas chat, ini bisa menjadi indikasi seberapa antusiasnya dia bales chat ke kamu. Misal “ya?” atau “yaaaa?” semacam ada rasa ngga puas kalau jawabnya singkat. Lucu sih ya kaya ngga masuk akal,tapi aku ngerasain sendiri. Buktinya kita kalau lagi marah atau gasuka sama orang kita maleskan bales chatnya?,suka di lama lamain.
  • Jangan menyelesaikan masalah di chat,kalau bisa telepon langsung atau bertemu secara langsung. Karna dalam chat tidak ada intonasi jadi mudah salah paham.
psikologis ketika Anda sedang chatting

  • Jika di akhir percakapan masi ada balasan singkat,itu menandakan dia masih segan chatingan dengamu atau masi ingin berlama lama chatingan denganmu tapi bingung tidak mempunyai topik. Misal “Iya” di bales “Iya “.
  • Jika seseorang membalas chat kamu hanya menggunakan Emotikon atau stiker tanpa kata kata Itu bisa jadi tanda ia sudah ingin mengakhiri chatingan denganmu.
  • Orang yang sering mengomentari status kamu menandakan ia tertarik akan kehidupan pribadi kamu.
  • Orang yang sedang tidak memakai foto profile biasanya ia sedang galau atau sedang mengalami masalah. Jadi ati ati kalau mau chat ke orang tanpa foto profile,biasanya lebih sensi.
  • Jangan bertanya “kenapa kamu jarang pakai foto kamu sendiri?”. Karena orang yang tidak pernah atau jarang sekali menggunakan foto dirinya sendiri untuk di upload atau di jadikan foto profile biasanya ( tidak semua orang) mempunyai rasa percaya diri yang rendah. Jangan membahas soal itu.
  • Orang yang mempunyai beban emosional yang besar biasanya senang atau nyaman menggunakan filter foto black and white atau yang terkesan gelap.
  • Orang yang sering mengganti foto profilenya menandakan orang itu sedang menarik perhatian seseorang.
Wahh sepertinya sudah aku sampein semua yang aku tau,udah bolak balik ngedit ini jawaban :”) oiya jawaban aku cuman dari pengalaman yang saya rasakan sendiri, ga ada penelitian psikologi secara resmi hehehe. Ada juga beberapa yang nyomot dari instragram : test_psikologi.
Sekian semoga jawaban saya membantu,maaf bila ada yang tersinggung.. saya tidak bermaksud begitu.

Article by: 

Zaeni Fidriansyah

INFJ The Social Chameleon

psikologis ketika Anda sedang chatting




Posting Komentar untuk "Apa trik psikologis ketika Anda sedang chatting?"